PASKA PENUTUPAN LOKALISASI PERAN DINAS SOSIAL DALAM PEMBINAAN PEKERJA SEKS KOMERSIAL (PSK) DI KM.10 DESA PURWAJAYA KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA (Dewi Kus Sandra)
March 2, 2021
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Data Portal Mahasiswa S1
Submitted by: ,
On: Mar 2, 2021 @ 7:44 AM
IP: 182.1.161.209
- 1. Title [Judul]: PASKA PENUTUPAN LOKALISASI PERAN DINAS SOSIAL DALAM PEMBINAAN PEKERJA SEKS KOMERSIAL (PSK) DI KM.10 DESA PURWAJAYA KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA
- 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Dewi Kus Sandra
- 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Peran Dinas Sosial , Pekerja Seks Komersial (PSK).
- 4. Description [Abstrak] : Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui dan mendeskripsikan tentang Paska Penutupan Lokalisasi Peran Dinas Sosial Dalam Pembinaan Pekerja Seks Komersial (PSK) Di KM.10 Desa Purwajaya Kabupaten Kukar. Pekerja Seks Komersial ( PSK ) merupakan masalah sosial yang sangat sulit untuk diputus mata rantainya. Dengan alasan faktor ekonomi yang menjadi penyebab utamanya untuk orang melakukan pekerjaan tersebut , selain mudah dan tidak perlu keterampilan pekerjaan ini sangat mudah dan cepat untuk mendapatkan pundi-pundi, selain itu praktek prostitusi yang berlangsung ditempat-tempat non lokalisasi juga semakin menjamur dikalangan masyarakat. Paska Penutupan Lokalisasi Peran Dinas Sosial sangat penting untuk menjadi pendamping sosial dalam memecahkan masalah-masalah sosial yang seperti ini. Rumusan masalah, Peran Dinas Sosial Dalam Pembinaan Dalam Pembianaan Pekerja Seks Komersial (PSK) Di KM.10 Desa Purwajaya Kabupaten Kukar dan faktor apa saja yang menjadi pengambat dan pendukung dalam pembinaan. Teori Kebijakan Sosial Bessant. Jenis Penelitian, deskriptif kualitatif. Fokus Penelitian, bentuk-bentuk pembinaan dan faktor pemnghambat dan pendukung dalam pembinaan. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif menurut Milles dan Huberman. Sumber data diperoleh dengan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil Penelititian diperoleh gambaran bahwa secara keseluruhan peran Dinas Sosial dalam pembinaan sangat lah membantu para eks psk untuk kedepan dapat membuka usaa sendiri setelah penutupan lokalisasi , namun setelah penutupan Pemda tidak menepati janji hingga saat ini. Lokalisasi di tutup langsung sedang para eks psk perlu di bina agar tidak kembali kejalan yang salah. Dengan janji setelah penutupan akan mendata kembali eks psk, membuka buku rekening yang nantinya akan diberikan uang santunan untuk membuka usaha setealh dipulangkan dan dapat menerapkan ilmu yang sudah di beri semasa pembinaan sebelum penutupan lokalisasi. Akibat penutupan lokalisasi dan eks psk tidak menentu nasibnya, dan kini berdampak lah panti-panti pijit dipinggir-pingir jalan arah poros Balikpapan dan Caffe untuk tempat karokean. Dari hasil penelitian ini sebaiknya aparatur terutama Depsos, Dians Sosial terkait agar lebih bijak dan teliti dalam mengambil suatu kebijakan untuk masalah sosial sepeti ini boleh menutup lokalisasi tapi difikirkan juga nasib eks psk yang mempunyai tanggung jawab kepada keluarganya, cara penyelesai maslah soasial yang belum tuntas ditambah lagi menjamurnya panti pijit, caffe remang-remang.
- 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Sosiatri
- 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Prof. Dr. H. Sutadji, M., Drs, MM, Drs. Sugandi, M.Si
- 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 2 Maret 2021
- 8. Type: Artikel
- 9. Identifier/ permalink [URL menuju konten di lembaga kontributor]: https://ejournal.ps.fisip-unmul.ac.id/site/?p=1382
- 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Skripsi