Minat Mahasiswa Dalam Menggunakan Whatsapp Sebagai Media Komunikasi (Studi Pada Mahasiswa S1 Ilmu Komunikasi Universitas Mulawarman) (Dwi Kurniawan)

December 15, 2020
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: Kurniawan, Dwi
On: Dec 15, 2020 @ 12:39 PM
IP: 125.160.65.107

  • 1. Title [Judul]: Minat Mahasiswa Dalam Menggunakan Whatsapp Sebagai Media Komunikasi (Studi Pada Mahasiswa S1 Ilmu Komunikasi Universitas Mulawarman)
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Dwi Kurniawan
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Minat, Mahasiswa, Media Sosial, Whatsapp Messenger, Media Komunikasi
  • 4. Description [Abstrak] : Untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana minat mahasiswa dalam menggunakan whatsapp sebagai media komunikasi. Penelitian ini menggunakan teori Uses and Gratifications yang pertama kali diperkenalkan oleh Herbert Blumer dan Elihu Katz pada tahun 1974 dalam bukunya The Uses on Mass Communication : Current Perspectives on Gratifications Research. Penelitian yang menggunakan Uses and Gratifications memusatkan perhatian pada kegunaan isi media untuk memperoleh gratifikasi atau pemenuhan kebutuhan. Metode penelitian Deskriptif kualitatif dengan menentukan informan menggunakan teknik Accidental sampling. Data sekunder diperoleh dari berbagai sumber tertulis seperti literatur, artikel dari surat kabar, tulisan ilmiah, keterangan-keterangan atau publikasi dari internet. Teknik pengumpulan data dengan Riset lapangan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data model interaktif oleh Miles and Huberman dimulai dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat tiga faktor yang mempengaruhi minat mahasiswa dalam penggunaan media sosial Whatsapp sebagai media komunikasi, yaitu : faktor dorongan dari dalam, faktor motif sosial dan faktor emosional. Faktor dorongan dari dalam merupakan upaya dalam memenuhi kebutuhan berkomunikasi sehari-hari. Faktor motif sosial memilki pengaruh yang cukup besar karena alasan untuk tetap dapat menjaga komunikasi dengan orang-orang disekitar. Faktor emosional adalah Perasan senang yang dirasakan setelah menggunakan Whatsapp karena Whatsapp dapat membantu dan mempermudah komunikasi dengan orang lain.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Komunikasi
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Drs. Sugandi, M.Si dan Nurliah, S.Sos., M.I.Kom
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 15 Desember 2020
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: eJournal

Loading

Print Friendly, PDF & Email