Prosedur Pelayanan Publik Di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kecamatan Malinau Barat Kabupaten Malinau (dani irawan)

July 14, 2013
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: irawan, dani
On: Jul 14, 2013 @ 4:42 AM
IP: 112.215.66.81

  • 1. Title [Judul]: Prosedur Pelayanan Publik Di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kecamatan Malinau Barat Kabupaten Malinau
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: dani irawan
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Prosedur, Pelayanan Publik, Puskesmas
  • 4. Description [Abstrak] : Prosedur Pelayanan Publik Di Pusat Kesehatan Masyarakat Kecamatan Malinau Barat Kabupaten Malinau. Pembimbing 1 Prof. Dr. Hj. Aji Ratna Kusuma, M.Si dan pembimbing 2 Drs. Farhanuddin Jamanie, M.Si.
    Tujuan penelitian, untuk menjelaskan Prosedur Pelayanan Kesehatan di Puskesmas Kecamatan Malinau Barat Kabupaten Malinau, untuk mengidentifikasi faktor – faktor pendukung dan penghambat Prosedur Pelayanan Kesehatan di Kecamatan Malinau Kabupaten Malinau
    Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian dilaksanakan di Puskesmas Kecamatan Malinau Barat Kabupaten Malinau. Pengumpulan data dilakkukan dengan penelitian kepustakaan, observasi, wawancara mendalam, dan teknik dokumentasi. Narasumber pada penelitian ini terdiri dari Kepala Puskesmas Kecamatan Malinau Barat, tenaga medis puskesmas Kecamatan Malinau Barat, bagian administrasi, dan masyarakat yang mendapat pelayanan di puskesmas Kecamatan Malinau Barat.
    Dari hasil pengumpulan data dilapangan, Prosedur Pelayanan Publik Di Puskesmas Kecamatan Malinau Barat ditemukan berbagai permasalahan yang menghambat pelayanan diantaranya yaitu pemanfaatan waktu yang kurang baik dari puskesmas, hasil pelayanan belum mencapai standar, serta sarana dan prasarana puskesmas yang sudah tidak layak untuk digunakan sebagai tempat pelayanan dan peralatan medis yang belum lengkap.
    Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa prosedur pelayanan kesehatan yang diberikan oleh puskesmas Kecamatan Malinau Barat masih belum mencapai hasil yang maksimal hal tersebut dikarenakan puskesmas masih mengalami kendala yaitu gedung puskesmas yang sudah tua dan sempit serta peralatan medis yang belum lengkap.
    Saran, membangun gedung puskesmas yang baru dan menyediakan peralatan medis yang lebih memadai.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program S1 Pemerintahan Integratif (PIN)
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Prof. Dr. Hj. Aji Ratna Kusuma, M.Si Drs. Farhanuddin Jamanie, M.Si.
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 2013
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: eJournal article

Loading