ANALISA KOMUNIKASI BISNIS DALAM MENINGKATKAN PENGUNJUNG JUANDA AVENUE KOTA SAMARINDA (Leo Nurcahyo, Adietya Arie Hetami, Kezia Arum Sary)

September 5, 2018
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: ,
On: Sep 5, 2018 @ 11:08 AM
IP: 125.167.229.111

  • 1. Title [Judul]: ANALISA KOMUNIKASI BISNIS DALAM MENINGKATKAN PENGUNJUNG JUANDA AVENUE KOTA SAMARINDA
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Leo Nurcahyo, Adietya Arie Hetami, Kezia Arum Sary
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: komunikasi bisnis, pengunjung, event
  • 4. Description [Abstrak] : Juanda Avenue dalam menjalankan komunikasi bisnis belum ada terobosan atau inovasi serta membuat event sendiri, dikarenakan event yang selama ini merupakan dari ide kreatif para komunitas dan pihak luar, sehingga penurunan jumlah pengunjung kerap terjadi apabila tidak ada event yang dilakukan.
    Sesuai dengan rumusan masalah tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah menganalisa komunikasi bisnis dalam meningkatkan pengunjung Juanda Avenue Kota Samarinda.
    Jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif analitik. Adapun jumlah informan sebanyak 3 orang penunjukan informan dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data Kualitatif yang dimulai dari analisis berbagai data yang barhasil dikumpulkan peneliti di lapangan.
    Hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa Juanda Avenue sudah melakukan komunikasi bisnis dengan melakukan berbagai event baik entreprenuer, edukasi, kesehatan dan religi sebagai bentuk penyampaian komunikasi bisnis yang tentu saja tidak terlepas dari tujuh pilar komunikasi bisnis yaitu pemahaman terhadap proses komunikasi, penggunaan pikiran secara logis, memahami bahasa yang mudah dimengerti, kejelasan pesan, daya persuasi, kelengkapan pesan dan keinginan baik Juanda Avenue kedepannya dalam memfasilitasi para pengusaha muda kreatif. Dengan adanya event yang sering diselenggarakan oleh Juanda Avenue yang bekerja sama dengan berbagai pihak mampu meningkatkan jumlah kunjungan baik melalui sosial media akan tetapi komunikasi bisnis yang dilakukan melalui event masih sangat kurang maksimal yang dilakukan oleh Juanda Avenue, hal ini disebabkan event yang sering diadakan merupakan event dari luar bukan semata-mata event atau agenda yang digagas oleh pihak Juanda Avenue.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Komunikasi
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Adietya Arie Hetami, S.Sos., M.AB & Kezia Arum Sary. S.Ds, M. Med. Kom
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 04 September 2018
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Artikel

Loading