Pengaruh Motivasi Terhadap Produktivitas Karyawan pada CV. Karya Nuh Indah di Samarinda (Davint Putra Eka Buana)

August 10, 2018
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: ,
On: Aug 10, 2018 @ 2:24 PM
IP: 125.160.44.178

  • 1. Title [Judul]: Pengaruh Motivasi Terhadap Produktivitas Karyawan pada CV. Karya Nuh Indah di Samarinda
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Davint Putra Eka Buana
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Kata kunci: Motivasi, Intrinsik, Ekstrinsik, Produktivitas Karyawan.
  • 4. Description [Abstrak] : Abstrak
    CV. Karya Nuh Indah adalah salah satu perusahaan spesialis rental tug boat, landing crafts, speed boat, sea truck, long boat, perahu dayung, box hydrant, box battery, SOPEP, skochi, dan fiberglass di Samarinda Seberang, dimana tingkat persaingan bisnis ini cukup ketat untuk wilayah Samarinda. Untuk dapat meningkatkan pendapatan perusahaan keberadaan karyawan yang produktiv menjadi salah saat faktor yang penting, sehingga perusahan dituntut untuk dapat meningkatkan atau menjaga produktivitas karyawannya agar mampu mencapai tujuan perusahaan.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas karyawan CV. Karya Nuh Indah. Penenlitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif dengan tiga variabel, yang meliputi Motivasi Intrinsik (X1), Motivasi Ekstrinsik (X2), dan Produktivitas Karyawan (Y) sebagai variabel terikat.Hasil analisis dengan menggunakan SPSS (Statistical Product and Services Solution) versi 20 menunjukkan bahwa variabel Motivasi Intrinsik (X1), dan Motivasi Ekstrinsik (X2), secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Produktivitas Karyawan (Y), serta secara parsial variabel Motivasi Intrinsik (X1), dan Motivasi Ekstrinsik (X2) juga berpengaruh signifikan terhadap Produktivitas Karyawan (Y).Saran yang dapat diberikan kepada CV. Karya Nuh Indah di Samarinda adalah agar perusahaan lebih mengupayakan agar gaji karyawan tidak lagi terlambat setiap bulannya, serta melakukan pendekatan atau pengawasan yang lebih terhadap karyawan melihat hasil jawaban responden yang juga menunjukan kurangnya pengawasan atau pendekatan dari pimpinan
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Dr. M.Zaini, M.Si
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 10-08-2018
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: dokumen

Loading