TENTANG GAYA HIDUP WANITA METROPOLIS DALAM SERIAL SITUASI KOMEDI TETANGGA MASA GITU SEASON 1 DI NET TV (Rahman Gazali)

August 31, 2017
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: ,
On: Aug 31, 2017 @ 3:40 PM
IP: 209.95.56.53

  • 1. Title [Judul]: TENTANG GAYA HIDUP WANITA METROPOLIS DALAM SERIAL SITUASI KOMEDI TETANGGA MASA GITU SEASON 1 DI NET TV
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Rahman Gazali
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Analisis Semiotika, Gaya hidup wanita, Tetangga Masa Gitu season1
  • 4. Description [Abstrak] : Tujuan penelitian ini untuk Menggambarkan Gaya Hidup Wanita Metropolis Dalam Serial Situasi Komedi Tetangga Masa Gitu Season 1. Bukan menjadi rahasia umum bahwa pada era saat ini Wanita memiliki penghasilan lebih dari pria bahkan mempunyai wawasan yang luas dan berpikir kritis realistis sebelum mengambil tindakan.
    Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif dan menggunakan metode Semiotika dengan teori milik Barthes. Penelitian ini menggunakan denotasi dan konotasi. Unit analisis yang digunakan adalah tabel denotasi yang berisi interprestasi yang terlihat dalam scene-scene dalam Situasi Komedi Tetangga Masa Gitui Season 1. Data primer didapat dari hasil makna denotasi dan konotasi di dalam tayangan Situasi Komedi Tetangga masa Gitu Season 1, sedangkan data yang sekunder didapat dari buku, jurnal penelitian, skripsi dan data internet. Fokus penelitian ini yaitu scene dalam serial situasi komedi Tetangga masa Gitu season 1 ini yang dimana dalam scene tersebut mengandung makna kehidupan sehari-hari 2 pasangan suami istri. Pasangan yang pertama sudah menikah sekitar 10 tahun, sedangkan pasangan kedua baru menikah 8 hari.
    Hasil penelitian ini dapat ditarik kesimpulan, gaya hidup wanita metropolis menunjukkan adanya makna denotasi dan konotasi yang tersirat yaitu menggambarkan fenomena masa kini yang sudah terpengaruh oleh meningkatnya teknologi dan budaya modern, dalam hal berprilaku, berpakaian, profesi dan sebagainya. Pada Situasi komedi tersebut, peneliti berpendapat wanita tersebut merupakan wanita metropolis. Sedangkan makna konotasinya adalah Wanita dalam Situasi Komedi Tetangga Masa Gitu Season 1 menggambarkan seorang wanita yang berprofesi sebagai Law Firm (firma Hukum) dan Owner online shop (toko jejaring sosial). Wanita dalam situasi komedi tersebut juga mempunyai pengetahuan lebih dari pria sehingga Bintang di juluki “Wikipedia berjalan” karena kecerdasannya . Dalam hal mengambil keputusan disini wanita berperan penuh karena mereka memiliki pemikiran yang realistis dan kritis.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Komunikasi
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Inda Fitriyani, S.Sos. Msi dan Sabiruddin, S.Sos.I., M.A
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 31 Agustus 2017
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Artikel

Loading

Print Friendly, PDF & Email