IMPLEMENTASI PERDA NOMOR 28 TAHUN 2011 TENTANG ALOKASI DANA KAMPUNG DIKAMPUNG LABANAN MAKMUR KECAMATAN TELUK BAYUR KABUPATEN BERAU (Muhamad Muhlis)

June 15, 2017
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: ,
On: Jun 15, 2017 @ 11:32 AM
IP: 180.248.254.172

  • 1. Title [Judul]: IMPLEMENTASI PERDA NOMOR 28 TAHUN 2011 TENTANG ALOKASI DANA KAMPUNG DIKAMPUNG LABANAN MAKMUR KECAMATAN TELUK BAYUR KABUPATEN BERAU
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Muhamad Muhlis
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Implementasi, Perda, Alokasi Dana Kampung
  • 4. Description [Abstrak] : Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui dan mendiskripsikan Implementasi Perda No 28 tahun 2011 Tentang Alokasi Dana Kampung di Kampung Labanan Makmur Kecamatan Teluk Bayur Kabupaten Berau dan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi Alokasi Dana Kampung. Analisis data yang di gunakan adalah analisis data kualitatif yang di awali dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Dengan penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan melakukan penelitian kepustakaan, penelitian kelapangan yaitu dengan pengumpulan data melalui kegiatan observasi, penelitian, wawancara dokumentasi untuk mendapatkan data yang lebih jelas sesuai dengan yang dibutuhkan dalam penelitian. Hasil penelitian yang dilakukan, bahwa Perda No 28 Tahun 2011 tentang Alokasi Dana Kampung(ADK) telah terimplementasi di Kampung Labanan Makmur Kecamatan Teluk Bayur Kabupaten Berau. Implementasi ADK di Kampung Labanan Makmur ditinjau dari pengaloksian Dana Kampung sebesar 30%(tiga puluh perseratus) untuk Belanja Aparatur Operasional Pemerintahan Kampung dan 70% (tujuh puluh perseratus) untuk Pemberdayaan Masyarakat telah digunakan dan dirasakan secara langsung manfaatnya oleh masyarakat. Meskipun Perda No 28 Tahun 2011 tentang Alokasi Dana Kampung telah terimplementasi namun dalam implementasinya ditemukan adanya faktor penghambat yang terdiri dari Sumber Daya Manusia aparat pemerintah kampung yang masih rendah, kurangnya pembinaan untuk meningkatkan kapasitas aparat pemerintah kampung dalam pengelolaan Alokasi Dana Kampung. Adapun faktor pendukungnya terdapat dukungan masyarakat dalam pelaksanaan kegiatan pembangunan melalui swadaya dan gotong royong serta adanya dukungan Pemerintah Daerah Kabupaten Berau dalam meningkatkan porsi Alokasi Dana Kampung dari tahun ke tahun baik secara jumlah maupun kualitas
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Pemerintahan
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Budiman, S.IP, M.Si dan Melati Dama, S.Sos., M.Si
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 2017
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Ejurnal

Loading