Hubungan Kepercayaan Merek dan Persepsi Kualitas Dengan Minat Beli Ulang Produk Kecantikan Silver International Clinic (Eva Monica Belopa)

August 21, 2015
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: ,
On: Aug 21, 2015 @ 3:19 PM
IP: 103.31.207.25

  • 1. Title [Judul]: Hubungan Kepercayaan Merek dan Persepsi Kualitas Dengan Minat Beli Ulang Produk Kecantikan Silver International Clinic
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Eva Monica Belopa
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Minat Beli Ulang, Kepercayaan Merek, Persepsi Kualitas
  • 4. Description [Abstrak] : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kepercayaan merek dan persepsi kualitas terhadap minat beli ulang pada pasien Silver International Clinic Balikpapan. Penelitian ini terdiri dari tiga variabel yaitu variabel terikat yakni minat beli ulang dan variabel bebas yakni kepercayaan merek dan persepsi kualitas.
    Teknik penentuan sampel dengan menggunakan Accidental Sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah pasien Silver International Clinic Balikpapan sebanyak 113 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode analisis uji nonparametric kendall’s tau.
    Hasil penelitian ini menunjukan terdapat hubungan positif dan sangat signifikan antara kepercayaan merek dan minat beli ulang dengan nilai Correlation Coefficient = 0.189, p = 0.004, terdapat pengaruh positif dan signifikan antara persepsi kualitas dengan minat beli ulang dengan nilai Correlation Coefficient = 0.155 dan p = 0.020.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Psikologi
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : M. Ali Adriansyah, S.Psi.,M.Si RusiZulistiawan,S.Psi.,M.Psi.,Psi
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 21 Agustus 2015
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: eJournal Psikologi

Loading