Kinerja UPTD Pengawas Bangunan Dinas Cipta Karya dan Tata Kota Samarinda Dalam Melaksanakan Pengawasan dan Penertiban Bangunan di Kecamatan Samarinda Utara (Yuliana Oktrivinesia)

December 3, 2014
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: Oktrivinesia, Yuliana
On: Dec 3, 2014 @ 6:09 PM
IP: 110.136.194.153

  • 1. Title [Judul]: Kinerja UPTD Pengawas Bangunan Dinas Cipta Karya dan Tata Kota Samarinda Dalam Melaksanakan Pengawasan dan Penertiban Bangunan di Kecamatan Samarinda Utara
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Yuliana Oktrivinesia
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Kinerja UPTD Pengawas Bangunan
  • 4. Description [Abstrak] : Abstrak
    Kinerja UPTD Pengawas Bangunan Dinas Cipta Karya dan Tata Kota Samarinda Dalam Melaksanakan Pengawasan dan Penertiban Bangunan di Kecamatan Samarinda Utara. Penulisan skripsi ini, penulis dibimbing oleh Bapak Drs. H. Burhanudin, M.Si selaku Pembimbing I dan Ibu Santi Rande, S.Sos, M.Si selaku Pembimbing II.
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kinerja pegawai UPTD Pengawas Bangunan Dinas Cipta Karya dan Tata Kota Samarinda dalam melaksanakan pengawasan dan penertiban bangunan di Kecamatan Samarinda Utara, apakah telah berjalan dengan baik atau tidak, dan sesuai dengan standar dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Dengan fokus penelitian yaitu dengan melihat kinerja pegawai UPTD Pengawas Bangunan dalam mengawasi dan menertibkan bangunan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yakni, library research dan field work research Analisis yang digunakan oleh peneliti ialah model deskriptif kualitatif.
    Kesimpulan dari penelitian ini dapat diketahui bahwa Kinerja UPTD Pengawas Bangunan Dinas Cipta Karya dan Tata Kota Samarinda sudah cukup baik dalam melaksanakan pengawasan dan penertiban bangunan di Kota Samarinda. Dalam menjalankan tugas, selalu berpedoman pada peraturan yang ada, yakni Undang-Undang No. 28 Tahun 2002 tentang bangunan, dan Perda No. 34 tahun 2004 tentang bangunan dalam wilayah Kota Samarinda, serta perundang-undangan lain yang menjadi dasar dalam menjalankan tugas UPTD Pengawas Bangunan. Dalam penelitian ini, penulis menemukan faktor-faktor penghambat antara lain, cakupan wilayah Kota Samarinda yang begitu luas dengan sumber daya manusia di UPTD Pengawas Bangunan yang masih kurang, Kurangnya kerjasama antara pihak masyarakat dengan UPTD Pengawas Bangunan dan instansi terkait yang seharusnya memberikan sosialisasi pada masyarakat yang masih kurang begitu paham betapa pentingnya sosialisasi mengenai legalitas kepemilikan ijin mendirikan bangunan. Hal ini membuat lambat proses keberhasilan yang ingin dicapai.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Administrasi Negara
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : I. Drs. H. Burhanudin, M.Si dan II.Santi Rande, S.Sos, M.Si
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 2014
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Artikel eJournal

Loading