RETRIBUSI PARKIR DI PASAR PAGI DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA SAMARINDA (Andi Jumansah)
September 9, 2014
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Data Portal Mahasiswa S1
Submitted by: jumansah, andi
On: Sep 9, 2014 @ 5:03 PM
IP: 110.139.150.204
- 1. Title [Judul]: RETRIBUSI PARKIR DI PASAR PAGI DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA SAMARINDA
- 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Andi Jumansah
- 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Retribusi Parkir
- 4. Description [Abstrak] : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa retribusi parkir di pasar pagi dalam meningkatkan pendapatan asli daerah kota Samarinda dan mengetahui faktor apa saja yang menghambat retribusi parkir di pasar pagi dalam meningkatkan pendapatan asli daerah di kota Samarinda.
Penulis menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan fokus penelitian Retribusi Parkir di Pasar Pagi Dalam Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah Kota Samarinda yang meliputi : Wajib Retribusi dan Tarif Retribusi, Pemungutan Retribusi, Melakukan Pengawasan Pemungutan Retribusi, Meningkatkan Kapasitas Penerimaan Retribusi dan faktor apa saja yang menghambat retribusi parkir di pasar pagi dalam meningkatkan pendapatan asli daerah di kota Samarinda. Key informan penelitian adalah Kepala UPTD Parkir Dinas Perhubungan Kota Samarinda dan yang menjadi informan adalah pegawai UPTD Parkir dan petugas parkir resmi. Alat analisis yang digunakan adalah analisis data kualitatif model interaktif.
Berdasarkan hasil penelitian dapat di ketahui bahwa retribusi parkir di pasar pagi dalam meningkatkan pendapatan asli daerah kota Samarinda masih perlu ditingkatkan sebab masih belum optimal. Diantaranya yang paling utama adalah proses pengawasan, walaupun penetapan wajib dan tarif retribusi serta prosedur pemungutan dan peningkatan kapasitas penerimaan retribusi sudah baik. Sejumlah faktor penghambat dalam retribusi parkir di pasar pagi dalam meningkatkan pendapatan asli daerah kota Samarinda antara lain karena maraknya parkir liar, belum terpenuhinya sarana dan prasarana, kurangnya kesadaran masyarakat, sering terjadinya penyimpangan dalam proses pemungutan dan keadaan cuaca yang tidak menentu di mana tempat-tempat atau lokasi yang menjadi wajib retribusi mengalami banjir sehingga mengurangi pemasukan dari petugas parkir dan mengakibatkan retribusi parkir di pasar pagi dalam meningkatkan pendapatan asli daerah di kota Samarinda masih kurang optimal. - 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Administrasi Negara
- 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Prof. Dr. H. Adam Idris, M.Si, Dr. Anthonius Margono, M.Si
- 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 9 September 2014
- 8. Type: Artikel
- 9. Identifier/ permalink [URL menuju konten di lembaga kontributor]: http://ejournal.an.fisip-unmul.ac.id/site/?p=1010
- 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Journal