EVALUASI KINERJA BLUD RSUD TAMAN HUSADA KOTA BONTANG (Muh. Ali Katuwo)
September 2, 2014
Filed under: Data Portal Mahasiswa S2
Filed under: Data Portal Mahasiswa S2
Data Portal Mahasiswa S2
Submitted by: ,
On: Sep 2, 2014 @ 11:16 AM
IP: 36.83.40.111
- 1. Title [Judul]: EVALUASI KINERJA BLUD RSUD TAMAN HUSADA KOTA BONTANG
- 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Muh. Ali Katuwo
- 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Kinerja, BLUD, RSUD Bontang.
- 4. Description [Abstrak] : Tujuan dari penelitian ini adalah : 1) Untuk menganalisis kinerja BLUD RSUD Taman Husada Kota Bontang, 2) Mengetahui faktor-faktor yang mendukung dan menghambat kinerja BLUD RSUD Taman Husada Kota Bontang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, data primer bersumber dari Direktur dan Wakil Direktur Pelayanan, para Kepala Bidang dan para Kepala Seksi BLUD RSUD Taman Husada Kota Bontang selaku para informan beserta data sekunder yang bersumber dari berbagai dokumen dan literatur. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam dengan format pertanyaan terbuka, observasi langsung, dan pemanfaatan dokumen tertulis. Teknik analisa data yang dipergunakan adalah model interaktif. Dari penelitian ini diketahui bahwa kinerja BLUD RSUD Taman Husada Kota Bontang : 1) Berdasarkan atas produktivitas pegawai belum baik karena pada sebagian bidang dalam struktur organisasi RSUD masih terjadi ketidakseimbangan jumlah pegawai dengan beban kerja dan masih ada ketidaksesuaian penempatan pegawai dengan kompetensinya, 2) Berdasarkan atas kualitas layanan sudah baik, 3) Berdasarkan atas responsivitas sudah baik, namun terkadang masih tidak terhindarkan dari hambatan yang terkait dengan difsungsi peralatan kesehatan yang bersifat sementara dan keterbatasan anggaran, 4) Berdasarkan atas responsibilitas adalah cukup baik karena penyelenggaraan pelayanan kesehatan sudah sesuai dengan kode etik kesehatan, tetapi pernah terjadi kasus pelanggaran kode etik kesehatan dengan penyelesaian yang baik, 5) Berdasarkan atas akuntabilitas adalah cukup baik karena pelaporan kepada Pemerintah Kota sudah dilaksanakan dengan tepat waktu walau isi kandungan pelaporan belum memuat penyampaian informasi secara lengkap sesuai yang diharapkan. Sementara akuntabilitas pada masyarakat sudah baik.
- 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Prrogram Magister Ilmu Administrasi Negara (MIAN)
- 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.]: Prof. Dr. H. Adam Idris, M.Si dan Prof. Dr. Hj. Aji Ratna Kusuma, M.Si
- 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 02/09/2014
- 8. Type: Artikel
- 9. Identifier/ permalink [URL menuju konten di lembaga kontributor]: http://ar.mian.fisip-unmul.ac.id/site/?p=833
- 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Artikel Jurnal