PERAN PENGAWAS TENAGA TEKNIS (WASGANIS) DALAM MENINGKATKAN EFEKTIFITAS PENGAWASAN BIDANG KEHUTANAN DI UPTD PENGENDALIAN PEREDARAN HASIL HUTAN WILAYAH SELATAN PROVINSI KALIMANTAN TIMUR (Rini Handajani)

July 18, 2014
Filed under: Data Portal Mahasiswa S2 

Data Portal Mahasiswa S2

Submitted by: ,
On: Jul 18, 2014 @ 12:46 PM
IP: 36.75.43.129

  • 1. Title [Judul]: PERAN PENGAWAS TENAGA TEKNIS (WASGANIS) DALAM MENINGKATKAN EFEKTIFITAS PENGAWASAN BIDANG KEHUTANAN DI UPTD PENGENDALIAN PEREDARAN HASIL HUTAN WILAYAH SELATAN PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Rini Handajani
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Peran, Pengawas Tenaga Teknis (Wasganis), Efektifitas, Pengawasan Bidang Kehutan
  • 4. Description [Abstrak] : Tujuan penelitian adalah : untuk mendeskripsikan dan menganalisis Peran Pengawas Tenaga Teknis (Wasganis) Dalam Meningkatkan Efektifitas Pengawasan Bidang Kehutanan. Penelitian yang dilakukan ini termasuk jenis penelitian deskriptif kualitatif. Tehnik analisis data yang digunakan adalah model interaktif sebagaimana yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman.
    Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk meningkatkan efektifitas pengawasan pada bidang kehutanan, ternyata Pengawas Tenaga Teknis (Wasganis) memiliki peran yang sangat penting. Meskipun dalam menjalankan perannya seorang petugas Pengawas Tenaga Teknis (Wasganis) belum sepenuhnya dapat berjalan secara optimal, namun demikian dari sub fokus penelitian yang telah ditetapkan berupa kemampuan petugas Wasganis dalam melakukan pemeriksaan administrasi tata usaha kayu, melakukan pemeriksaan fisik kayu dilapangan, menggunakan sarana dan prasarana kerja serta meningkatkan sumber daya manusia melalui pendidikan dan pelatihan (diklat) teknis maupun non teknis ternyata dapat meningkatkan peran pengawasan yang dilakukan oleh petugas Pengawas Tenaga Teknis (Wasganis) pada UPTD Pengendalian Peredaran Hasil Hutan Wilayah Selatan. Kurang optimalnya peran pengawasan yang dilakukan Wasganis baik P2LHP, P3KB maupun P2SKSKB dalam melaksanakan tugasnya disebabkan karena keadaan atau kondisi cuaca yang buruk pada saat akan melakukan pemeriksaan di lapangan, gelombang laut yang tinggi berpengaruh terhadap kelancaran tugas pemeriksaan khususnya pada perusahaan yang tempat penumpukan kayunya berada dipinggir laut serta terbatasnya anggaran yang tersedia untuk melengkapi fasilitas kerja bagi petugas Wasganis dalam melakukan pengawasan. Usia petugas Wasganis yang mayoritas berada diatas 50 tahun juga berpengaruh terhadap perannya dalam meningkatkan sumber daya manusia.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Prrogram Magister Ilmu Administrasi Negara (MIAN)
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.]: Dr. DJUMADI, M.Si dan Dr. ENOS PASELLE, M.AP
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 18/7/2014
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Artikel Jurnal

Loading