STUDI TENTANG STANDAR PELAYANAN PEMBUATAN SERTIFIKAT TANAH DI BADAN PERTANAHAN NASIONAL KOTA SAMARINDA (WIDYA SUKMA AMALIE)

March 15, 2014
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: amalie, widya sukma
On: Mar 15, 2014 @ 12:04 PM
IP: 192.168.0.9

  • 1. Title [Judul]: STUDI TENTANG STANDAR PELAYANAN PEMBUATAN SERTIFIKAT TANAH DI BADAN PERTANAHAN NASIONAL KOTA SAMARINDA
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: WIDYA SUKMA AMALIE
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Kata kunci: Standar pelayanan pembuatan sertifikat tanah, BPN (Badan Pertanahan
  • 4. Description [Abstrak] : Abstrak
    WIDYA SUKMA AMALIE, Studi Tentang Standar Pelayanan Pembuatan Sertifikat Tanah di Badan Pertanahan Nasional Kota Samarinda. Dibawah bimbingan Bapak Drs. H. M. Gunthar Riady, M.Si. selaku pembimbing I dan Bapak Kus Indarto, S.Sos., M.AP. selaku pembimbing II. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui standar pelayanan pembuatan sertifikat tanah yang ada di Badan Pertanahan Nasional Kota Samarinda dan untuk mengetahui faktor pendukung dan faktor penghambat yang dihadapi dalam proses pelayanan pembuatan sertifikat tanah yang ada di Badan Pertanahan Nasional Kota Samarinda. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan Fokus Standar Pelayanan Pembuatan Sertifikat Tanah di Badan Pertanahan Nasional Kota Samarinda meliputi (1) Prosedur Pelayanan, (2) Waktu Penyelesaian, (3) Biaya Pelayanan, (4) Program Pelayanan, (5) Sarana dan Prasarana, (6) Kompetensi Petugas Pemberi Pelayanan. Adapun metode pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara, dan studi dokumentasi dengan Key Informan adalah Kepala Kantor Pertanahan dan Informan Kepala Urusan Umum dan Kepegawaian serta Kepala Sub Seksi Pendaftaran Hak. Kesimpulan dari penelitian tentang standar pelayanan pembuatan sertifikat tanah di Badan Pertanahan Nasional Kota Samarinda diketahui bahwa tahap prosedur pelayanan pembuatan sertifikat tanah di Badan Pertanahan Nasional Kota Samarinda ini sudah berjalan dengan baik yaitu dari pengajuan permohonan, pengumpulan dan pengolahan data fisik, bidang yuridis, pemeriksaan berkas hingga penerbitan sertifikat tanah, tahap waktu penyelesaian dilaksanakan belum maksimal karena masih sedikit terlambat dari jangka waktu yang telah ditetapkan, pada tahap biaya pelayanan yaitu biaya yang dikeluarkan oleh pemohon untuk pembuatan sertifikat tanah sudah bagus karena telah sesuai dengan peraturan yang telah ditentukan, kemudian untuk program pelayanan sudah cukup baik karena pihak Badan Pertanahan Nasional memberikan program-program yang bagus sesuai dengan Kepmendagri no.189 tahun 1981, selanjutnya sarana dan prasarana sudah cukup baik karena terdapat sarana fisik kantor, ruang tunggu, tempat informasi dan sebagainya, terakhir adalah kompetensi petugas pemberi pelayanan sudah sangat baik karena sudah bersikap adil, ramah dan menjunjung tinggi sopan santun.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Administrasi Negara
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Drs. H. M. Gunthar Riady, M.Si. dan Kus Indarto, S.SOS., M.AP.
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 2014
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: ejournal.an

Loading