ANALISIS KETERGANTUNGAN KONTEN DIGITAL ASING DAN PEMBENTUKAN STANDAR NILAI BUDAYA BARU PADA PERILAKU SOSIAL GENERASI Z (Nur Wahitdah)
January 16, 2026
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Data Portal Mahasiswa S1
Submitted by: ,
On: Jan 16, 2026 @ 7:36 AM
IP: 66.96.225.102
- 1. Title [Judul]: ANALISIS KETERGANTUNGAN KONTEN DIGITAL ASING DAN PEMBENTUKAN STANDAR NILAI BUDAYA BARU PADA PERILAKU SOSIAL GENERASI Z
- 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Nur Wahitdah
- 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: drama Korea, generasi z, budaya populer, perilaku sosial, hibridisasi budaya
- 4. Description [Abstrak] : Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor ketergantungan konten digital asing khususnya drama Korea dan menganalisis proses pembentukan standar nilai budaya baru pada perilaku sosial Generasi Z di Kota Samarinda. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara terstruktur, observasi non-partisipatif, studi pustaka dan dokumentasi dengan informan yang dipilih menggunakan teknik purposive dan snowball sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa drama Korea memberikan pengaruh nyata terhadap gaya hidup Generasi Z di Samarinda yang termanifestasi dalam cara berpakaian, berbahasa dan pola interaksi sosia. Namun, proses adopsi ini bersifat selektif dan tidak terjadi secara total. Generasi Z cenderung melakukan adaptasi dengan memadukan unsur budaya Korea dengan nilai dan norma lokal. Hal ini menunjukan adanya proses hibridisasi budaya. Kesimpulannya, drama Korea tidak hanya berfungsi sebagai hiburan, melainkan telah menjadi media pembentuk standar nilai budaya baru yang adaptif, modern, namun tetap berakar pada identitas lokal di kalangan Generasi Z Samarinda.
- 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Pembangunan Sosial
- 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : A Ismail Lukman, M.A
- 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 2026
- 8. Type: Artikel
- 9. Identifier/ permalink [URL menuju konten di lembaga kontributor]: https://ejournal.ps.fisip-unmul.ac.id/site/wp-content/uploads/2026/01/ejournal_PS%20(01-15-26-11-13-58).pdf
- 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: eJournal Pembangunan Sosial
![]()

