Hubungan Partisipasi Anggota Dasa Wisma dengan Ketahanan Fisik Keluarga di Kelurahan Bandara Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda (Siti Astati)
May 17, 2024
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Data Portal Mahasiswa S1
Submitted by: Web, Admin
On: May 17, 2024 @ 8:53 AM
IP: 103.187.88.26
- 1. Title [Judul]: Hubungan Partisipasi Anggota Dasa Wisma dengan Ketahanan Fisik Keluarga di Kelurahan Bandara Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda
- 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Siti Astati
- 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Kelompok Dasa Wisma, Ketahanan Keluarga, Pemberdayaan Masyarakat
- 4. Description [Abstrak] : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis hubungan partisipasi anggota Dasa Wisma dengan ketahanan fisik di Kelurahan Bandara Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda. Penelitian ini dilakukan dengan jumlah sampel 80 orang dengan menggunakan teknik Proportionate Stratified Random Sampling dan teknik Sampling Insidental untuk menentukan sampel yang menjadi responden. Selanjutnya data penelitian diperoleh dengan cara menyebarkan kuisioner secara langsung kepada responden dengan menggunakan Koefisien Korelasi Produk Moment. Setelah digunakan rangkaian hasil uji statistik dengan Statistical Package for Social Science (SPSS) versi 25.0 diperoleh hasil yang menunjukkan adanya hubungan yang kuat antara kedua variabel dengan hasil koefisien korelasi (rhitung) sebesar 0,738 (73,8%). Hasil ini berada pada interval 0,60 – 0,79 yang termasuk dalam kategori tingkat hubungan yang kuat antara partisipasi anggota Dasa Wisma dengan ketahanan fisik keluarga di Kelurahan Bandara. Selanjutnya pada pengujian hipotesis ditarik kesimpulan nilai rhitung (0,738) > rtabel (0,1852), maka H₀ di tolak dan H diterima sehingga penulis menyimpulkan ada hubungan yang signifikan antara partisipasi anggota Dasa Wisma dengan ketahanan fisik keluarga di Kelurahan Bandara Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda yang berarti apabila anggota Dasa Wisma berpartisipasi aktif maka ketahanan fisik keluarga meningkat.
- 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Administrasi Publik
- 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Dini Zulfiani, M.Si
- 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 17/05/2024
- 8. Type: Artikel
- 9. Identifier/ permalink [URL menuju konten di lembaga kontributor]: https://ejournal.ap.fisip-unmul.ac.id/site/?p=4867
- 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: eJournal Article