Penyaluran Program Sembako Kepada Masyarakat Kurang Mampu Selama Pandemi Covid-19 Di Kecamatan Samarinda Utara (Nani Hernita)

October 17, 2023
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: Publik, Administrasi
On: Oct 17, 2023 @ 9:58 AM
IP: 103.187.88.26

  • 1. Title [Judul]: Penyaluran Program Sembako Kepada Masyarakat Kurang Mampu Selama Pandemi Covid-19 Di Kecamatan Samarinda Utara
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Nani Hernita
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Program Sembako, Keluarga Penerima Manfaat, E-Warong
  • 4. Description [Abstrak] : Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penyaluran bantuan program sembako yang dilaksanakan oleh Dinas Sosial Kota Samarinda dan tim koordinasi bansos pangan di Kecamatan Samarinda Utara pada masa covid-19 serta untuk mengidentifikasi yang menjadi faktor penghambat dalam penyaluran bantuan program sembako. Jenis penelitian ialah deskriptif kualitatif dengan fokus penelitian yaitu persiapan data keluarga penerima manfaat, persiapan e-warong, sosialisasi, distribusi kartu keluarga sejahtera, penyaluran dana bantuan, pemanfaatan dana bantuan, pemantauan program bantuan dan faktor penghambat penyaluran program sembako. Sumber data menggunakan teknik purposive sampling dan analisis data menggunakan model interaktif. Adapun data sekunder terdiri dari dokumen arsip, pedoman umum program sembako perubahan 1 tahun 2020 serta buku referensi di perpustakaan dan internet. Program Sembako merupakan upaya pemerintah yang mana bantuan yang didapat tidak lagi berbentuk beras namun menjadi dana bantuan yang disalurkan secara langsung ke rekening keluarga penerima manfaat dan ditukarkan melalui e-warong yang dikelola oleh kelompok usaha bersama. Hasil penelitian menunjuk bahwa penyaluran bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu selama masa pandemi covid-19 sudah berjalan cukup baik namun dalam pencapaiannya belum maksimal disebabkan adanya beberapa faktor penghambat yang mengakibatkan pencapaian belum maksimal yakni kurangnya kesadaran sumber daya manusia dalam memperbaharui data yang menyebabkan verifikasi dan validasi data yang tidak sesuai dengan kenyataan dilapangannya, naik turunnya harga pasar yang menyebabkan harga nilai jual untuk menukarkan bantuan terganggu karena e-warong seharusnya menjual dengan harga yang ada dibawah harga pasar, kurangnya jaringan internet yang mengakibatkan gangguan jaringan pada saat transaksi, dan kurangnya e-warong yang ada pada kecamatan samarinda utara.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Administrasi Publik
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Prof. Dr. Hj. Aji Ratna Kusuma, M.Si dan Dr. Santi Rande, M.Si
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 17/10/2023
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: eJournal Article

Loading