Pengaruh Kualitas Pelayanan Kesehatan dan Fasilitas Rumah Sakit Terhadap Kepuasan Masyarakat Di RSUD. Dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Tanjung Selor Kabupaten Bulungan. (Wahyu Fadli Affandi)

May 2, 2023
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: Publik, Administrasi
On: May 2, 2023 @ 1:59 PM
IP: 103.187.88.25

  • 1. Title [Judul]: Pengaruh Kualitas Pelayanan Kesehatan dan Fasilitas Rumah Sakit Terhadap Kepuasan Masyarakat Di RSUD. Dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Tanjung Selor Kabupaten Bulungan.
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Wahyu Fadli Affandi
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Kualitas Pelayanan Kesehatan; Fasilitas Rumah Sakit; Kepuasan Masyarakat
  • 4. Description [Abstrak] : Penelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh antara kualitas pelayanan kesehatan dan fasilitas rumah sakit terhadap kepuasan masyarakat di RSUD. Dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Tanjung Selor Kabupaten Bulungan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan asosiatif yang bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dua variabel atau lebih. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 100 responden yaitu masyarakat kabupaten bulungan yang telah selesai berobat di RSUD. Dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Tanjung Selor Kabupaten Bulungan. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linier berganda yang diolah dengan program IBM SPSS Statistics 26 for windows. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa berdasarkan hasil pegolahan data atau hasil uji hipotesis parsial (uji t) pada penelitian ini, didapatkan hasil bahwa secara parsial kualitas pelayanan kesehatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan masyarakat dengan signifikansi sebesar 0,000 1,985, dan juga didapatkan hasil bahwa secara parsial fasilitas rumah sakit berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan masyarakat dengan signifikansi sebesar 0,000 1,985. Berdasarkan hasil pegolahan data atau hasil uji hipotesis simultan (uji f) pada penelitian ini, didapatkan hasil bahwa secara simultan kualitas pelayanan kesehatan dan fasilitas rumah sakit berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan masyarakat dengan signifikansi sebesar 0,000 3,09. Dari penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa kualitas pelayanan kesehatan dan fasilitas rumah sakit berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan masyarakat di RSUD. Dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Tanjung Selor Kabupaten Bulungan.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Administrasi Publik
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Thalita Rifda Khaerani, M.Si.
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 02/05/2023
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: eJournal Article

Loading