Peranan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan SDN 025 di Desa Sungai Tuak Kecamatan Tanah Grogot Kabupaten Paser (Dwi Julianti Rahmatiah, Iman Surya, Nur Hasanah )
July 3, 2019
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Data Portal Mahasiswa S1
Submitted by: ,
On: Jul 3, 2019 @ 3:36 AM
IP: 180.248.111.5
- 1. Title [Judul]: Peranan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan SDN 025 di Desa Sungai Tuak Kecamatan Tanah Grogot Kabupaten Paser
- 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Dwi Julianti Rahmatiah, Iman Surya, Nur Hasanah
- 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Peranan, peningkatan, kualitas, sekolah, pendidikan.
- 4. Description [Abstrak] : Penelitian ini adalah penelitian yang menggunakan metode teknik penelitian deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang berusah menggambarkan atau menjabarkan objek yang diteliti berdasarkan fakta yang ada di lapangan. Dengan menggunakan informant sebagai sumber data, data-data yang disajikan menggunakan data primer dan sekunder melalui wawancara, dokumen-dokumen, buku-buku dan internet. Pengumpulan data melalui metode penelitian observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis data kualitatif dengan model interaktif dari Miles, Huberman dan Saldana. Dari hasil penelitian yang peneliti lakukan dapat diketahui bahwa Peranan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Paser dalam meningkatkan kualitas pendidikan di SDN 025 sudah terlaksana cukup baik. Karna program-program yang disusun oleh pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Paser sudah berjalan, namum masih sepenuhnya belum terlaksana dan tercapai sesuai apa yang diharapkan karna masih ada faktor-faktor yang menjadi penghambat untuk pencapaiannya. Mengenai tenaga pendidik, pihak Dinas sudah berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan tenaga pendidik yang berkualitas untuk menghasilkan kualitas pendidikan yang bermutu di setiap disekolah, walaupun tidak semua sekolah mendapatkan tenaga pendidik yang betul-betul memiliki kompetensi tinggi. Dibidang sarana dan prasaran pihak Dinas juga sudah berupaya untuk memperbaiki bangunan yang sudah tidak layak, dan berusaha untuk memenuhi sarana dan prasarana yang dibutuhkan pihak sekolah. Tetapi masih ada kendala yang dihadapi yang membuat masih kurangnya kelengkapan sarana dan prasaran pendidikan yang dibutuhkan pihak sekolah. Dibidang pengembangan kurikulum pihak Dinas melakukan upayanya yaitu melaksanakan Kelompok Kerja Guru (KKG) agar pihak guru dapat saling membimbing satu sama lain mengenai pengembangan kurikulum.
- 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Pemerintahan
- 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Dr. Iman Surya, M.Si/Nur Hasanah, S.Sos., M.Si
- 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 3 Juli 2019
- 8. Type: Artikel
- 9. Identifier/ permalink [URL menuju konten di lembaga kontributor]: https://ejournal.ip.fisip-unmul.ac.id/site/?p=3201
- 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Skripsi