Strategi Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) dalam Meningkatkan Pelayanan Masyarakat di Desa Nehes Liah Bing Kecamatan Muara Wahau Kabupaten Kutai Timur (Agus Lung Nyuk, Anwar Alaydrus, Melati Dama )

May 23, 2019
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: ,
On: May 23, 2019 @ 7:03 AM
IP: 114.125.216.170

  • 1. Title [Judul]: Strategi Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) dalam Meningkatkan Pelayanan Masyarakat di Desa Nehes Liah Bing Kecamatan Muara Wahau Kabupaten Kutai Timur
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Agus Lung Nyuk, Anwar Alaydrus, Melati Dama
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Strategi, Perusahaan Daerah Air Mimun (PDAM), pelayanan
  • 4. Description [Abstrak] : Agus Lung Nyuk, Strategi Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) dalam Meningkatkan Pelayanan Masyarakat di Desa Nehes Liah Bing Kecamatan Muara Wahau Kabupaten Kutai Timur. Dibawah bimbingan Bapak Dr. Anwar Alaydrus S.Sos, M.M dan Ibu Melati Dama S.sos., M.Si.
    Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan strategi Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) dalam meningkatkan pelayanan masyarakat di Desa Nehes Liah Bing Kecamatan Muara Wahau Kabupaten Kutai Timur. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang bertujuan untuk memberikan gambaran serta menjelaskan tentang variabel yang diteliti. Teknik pengambilan data pada awalnya menggunakan tehnik Purposive Sampling dan Accidental Sampling. Kemudian berdasarkan temuan dilapangan saat penelitian penulis menggunakan tehnik Purposive Sampling dan Simple Random Sampilng. Tehnik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dokumentasi. Tehnik analisis data yang digunakan adalah model interaktif yang dikemukakan oleh Miles dan Huberman.
    Hasil penelitian ini menunjukan bahwa strategi atau upaya yang dijalankan oleh Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Tuah Benua cabang Muara Wahau dalam meningkatkan pelayanan masyarakat yaitu melalui peningkatan kualitas, kuantitas dan kontinuitas pelayanan air bersih, serta penurunan tingkat kehilangan air. Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Tuah Benua cabang Muara Wahau secara keseluruhan telah mengoptimalkan pada setiap pelaksanaannya, terbukti dengan adanya upaya-upaya yang dilakukan melalui program kerja dan kegiatan yang telah dilaksanakan berupa pembenahan dalam peningkatkan kualitas pelayanan PDAM, namun dalam pelaksanaannya PDAM Tirta Tuah Benua cabang Muara Wahau masih memiliki berbagai kendala atau hambatan dari segi pelayanannya, hal ini dikarenakan oleh beberapa faktor seperti curah hujan, air baku, sarana dan prasarana dan kurangnya anggaran (dana) serta faktor eksternal. PDAM Tirta Tuah Benua cabang Muara Wahau saat ini lebih fokus terhadap pembenahan internal PDAM.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Pemerintahan
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Dr. Anwar Alaydrus, S.Sos., MM Melati Dama, S.Sos., M.Si
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 23 Mei 2019
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Skripsi

Loading