PENERIMAAN ORANG TUA DAN DUKUNGAN ORANG TUA PADA ANAK PENDERITA VITILIGO (SAPTI ASTUTI)
May 9, 2017
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1
Data Portal Mahasiswa S1
Submitted by: Astuti, Sapti
On: May 9, 2017 @ 9:37 AM
IP: 36.83.32.204
- 1. Title [Judul]: PENERIMAAN ORANG TUA DAN DUKUNGAN ORANG TUA PADA ANAK PENDERITA VITILIGO
- 2. Creator [Pengarang/ penulis]: SAPTI ASTUTI
- 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Penerimaan Orang tua, Dukungan Orang tua, Vitiligo
- 4. Description [Abstrak] : Penelitian ini mengenai penerimaan orang tua dan dukungan orang tua pada anak penderita vitiligo, bagaimana orang tua dapat menerima kondisi yang terjadi pada anak yang memiliki penyakit vitiligo serta memberikan dukungan pada anaknya.Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif berdasarkan pendekatan fenomenologi. Responden diambil berdasarkan purposeful sampling yaitu pemilihan subjek dalam penelitian berdasarkan atas ciri-ciri yang memenuhi tujuan-tujuan yang sudah ditetapkan.Metode pengumpulan data adalah metode wawancara dan observasi dengan empat subjek penelitian. Hasil penelitian menunjukan bahwa keempat subjek dapat menerima kondisi anaknya dengan baik dan memberikan dukungan. Pada subjek pertama SU memiliki penerimaan yang kurang baik melalui proses yang panjang SU dapat menerima kondisi anaknya dan memberikan dukungan. Subjek kedua SW menerima kondisi anaknya dengan baik dan selalu berfikir positif dan memberikan dukungan kepada anaknya.subjek ketiga AY memiliki penerimaan yang baik kepada anaknya namun AY menolak keadaan suaminya namun dengan berjalannya waktu AY sadar dan mampu menerima semua kondisi yang terjadi dan memberikan dukungan pada anak dan suaminya. Subjek keempat NA menerima dan selalu bersyukur atas kondisi anaknya dan selalu memberikan dukungan pada anaknya dengan sebaik sebaik mungkin.
- 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Psikologi
- 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Andreas Agung Kristanto, S.Psi.,M.A dan Rina Rifayanti, M.Psi.,Psikolog
- 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 2017
- 8. Type: Artikel
- 9. Identifier/ permalink [URL menuju konten di lembaga kontributor]: http://ejournal.psikologi.fisip-unmul.ac.id/site/?p=1257
- 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Open Document