TIPOLOGI PERNIKAHAN OLEH JHON CUBER DAN PEGGY HARROFF DALAM USIA PERNIKAHAN DI BAWAH SEPULUH TAHUN DI KOTA SAMARINDA, KALIMANTAN TIMUR (KHOFIFAH OLYA)

September 13, 2024
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: ,
On: Sep 13, 2024 @ 5:49 PM
IP: 36.75.89.219

  • 1. Title [Judul]: TIPOLOGI PERNIKAHAN OLEH JHON CUBER DAN PEGGY HARROFF DALAM USIA PERNIKAHAN DI BAWAH SEPULUH TAHUN DI KOTA SAMARINDA, KALIMANTAN TIMUR
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: KHOFIFAH OLYA
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Tipologi pernikahan, relevansi
  • 4. Description [Abstrak] : Pernikahan adalah salah satu aspek krusial dalam hidup manusia sebagai
    individu. Hubungan pernikahan yang buruk berdampak negatif pada
    kehidupan sosial dan profesional individu, serta berdampak buruk pada anak-
    anak, termasuk potensi masalah kesehatan, perilaku, dan emosional. Hal-hal
    tersebut sangat berimplikasi pada kesejahteraan individu dan keluarga.
    Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi relevansi tipologi pernikahan
    menurut Cuber dan Harroff di tahun 1965 (Conflict Habituated, Devitalized,
    Passive-Congenial, Vital, dan Total) dalam kehidupan pernikahan masyarakat
    Samarinda dengan usia pernikahan di bawah sepuluh tahun. Survei terhadap
    30 responden menunjukkan bahwa mayoritas pasangan (80%) berada dalam
    tipologi Total, yang menandakan hubungan yang sangat kuat dan
    komprehensif. Penelitian ini juga mengeksplorasi peran faktor-faktor baru
    seperti religiusitas, kesamaan prinsip dan tujuan hidup, serta sanksi sosial
    dalam mempengaruhi dinamika pernikahan. Penelitian ini menggali strategi
    pasangan dari berbagai latar belakang sosial, pendidikan, atau pekerjaan
    untuk mencapai dan mempertahankan keharmonisan melalui komitmen untuk
    saling mencintai dan menghargai. Ditemukan bahwa komunikasi yang baik,
    kepercayaan, saling pengertian, kesamaan nilai-nilai, dan komitmen adalah
    faktor kunci dalam menciptakan hubungan yang harmonis. Studi ini
    menunjukkan bahwa meskipun model tipologi pernikahan masyarakat
    Samarinda sesuai dengan klasifikasi oleh Cuber dan Harroff, ada faktor-faktor
    baru yang perlu diperhatikan untuk memahami dinamika pernikahan modern.
    Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengkaji interaksi faktor-faktor ini
    dalam mempengaruhi kebahagiaan pernikahan.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Sosiatri
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Drs. Martinus Nanang, MA
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 2024
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: e-journal article

Loading

Print Friendly, PDF & Email