Upaya Pelestarian Kesenian Damarwulan di Desa Lebak Cilong Kecamatan Muara Wis Kabupaten Kutai Kartanegara (Erik Aditya Ananta)

August 2, 2023
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: ,
On: Aug 2, 2023 @ 4:51 PM
IP: 125.160.113.84

  • 1. Title [Judul]: Upaya Pelestarian Kesenian Damarwulan di Desa Lebak Cilong Kecamatan Muara Wis Kabupaten Kutai Kartanegara
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Erik Aditya Ananta
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Upaya Pelestarian, Kesenian Damarwulan, Desa Lebak Cilong.
  • 4. Description [Abstrak] : Latar belakang penelitian ini melihat dari kurangnya partisipasi dan dukungan dari para pemuda dan masyarakat di Desa Lebak Cilong, untuk ikut ke dalam kelompok Kesenian Damarwulan sebagai kesenian tradisional yang hampir punah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan tentang upaya pelestarian Kesenian Damarwulan di Desa Lebak Cilong dan faktor-faktor yang mendukung dan menghambat dalam upaya pelestarian Kesenian Damarwulan di Desa Lebak Cilong. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dalam menganalisa data yang diperoleh dari lapangan. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa upaya-upaya yang dilakukan dalam pelestarian Kesenian Damarwulan di Desa Lebak Cilong meliputi 3 aspek: 1. Upaya perlindungan, dengan melakukan latihan rutin dan memberikan bantuan pembinaan kepada anggota kesenian. 2. Upaya pengembangan, secara kuantitas dengan menampilkan Kesenian Damarwulan ke tempat lain dan secara kualitas dengan menambahkan unsur cerita baru dan memperbarui peralatan dan kostum pemain. 3. Upaya pemanfaatan, dengan menggunakan Kesenian Damarwulan sebagai kepentingan pendidikan. Sedangkan, faktor-faktor yang mendukung upaya pelestarian Kesenian Damarwulan di Desa Lebak Cilong, yaitu: Kesenian Damarwulan tidak bersifat mistis dan berfungsi untuk mempersatukan masyarakat, adanya pembaruan alat musik dan kostum, adanya rasa memiliki dan rasa suka para anggota kesenian dan masyarakat terhadap Kesenian Damarwulan, adanya upaya penampilan ke tempat lain, dan adanya dukungan dari pemerintah setempat. Untuk faktor-faktor yang menghambatnya, yaitu: minimnya partisipasi pemuda karena kurang memahami Kesenian Damarwulan, pekerjaan masyarakat yang sebagai petani dan pekebun, terbatasnya buku-buku dan dokumen terkait Kesenian Damarwulan, bahasa Damarwulan sulit dimengerti dan durasinya sangat panjang, dan keikutsertaan menjadi anggota merupakan kesadaran diri masing-masing dan tidak dipaksakan.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Pogram Studi/Konsentrasi Sosiologi
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Drs. H. Badruddin Nasir, M. Si
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 2/8/2023
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: cc by sa

Loading