Analisis Penerapan Prosedur Pengendalian Kualitas Produk Menggunakan Total Quality Management (TQM) Pada PT. Sabina Tirta Utama di Samarinda (M. Rizki Ardillah)

January 10, 2023
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: ,
On: Jan 10, 2023 @ 10:18 PM
IP: 125.160.113.122

  • 1. Title [Judul]: Analisis Penerapan Prosedur Pengendalian Kualitas Produk Menggunakan Total Quality Management (TQM) Pada PT. Sabina Tirta Utama di Samarinda
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: M. Rizki Ardillah
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Total Quality Management, Kualitas Produk
  • 4. Description [Abstrak] : Salah satu usaha yang dapat dilakukan oleh perusahaan dalam peningkatan kualitas perusahaan dalam menjaga dan meningkatkan kualitas adalah penerapan Total Quality Management (TQM). Dasar pemikiran perlu diterapkannya Total Quality Management (TQM) adalah cara terbaik agar dapat bersaing dan unggul dalam persaingan global dengan menghasilkan kualitas terbaik. Untuk menghasilkan kualitas terbaik diperlukan upaya perbaikan berkesinambungan terhadap kemampuan manusia, proses, dan lingkungan secara terus-menerus. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Menganalisis penerapan prosedur pengendalian kualitas produk sesuai dengan prinsip Total Quality Management pada PT. Sabina Tirta Utama di Samarinda (2) Mengetahui faktor yang mendukung dan menghambat penerapan prosedur pengendalian kualitas produk yang sudah sesuai prinsip TQM pada PT. Sabina Tirta Utama di Samarinda. Metode yang digunakan dalam penelitian ini deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa penerapan prosedur dalam menjaga kualitas produk sudah diterapkan sesuai dengan prinsip TQM pada PT. Sabina Tirta Utama di Samarinda, faktor pendukung dalam penerapan adalah SDM dan standarisasi, faktor penghambat dalam penerapan adalah ketika karyawan yang bertugas (Uji PH, TDS, kekeruhan dll) tidak hadir dan terjadinya kerusakan pada mesin dan alat yang membuat kegiatan produksi terhenti.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : M. Zaini, Ana Noor Andriana
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 29-12-2022
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Pdf, Doc

Loading