ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI KEPUTUSAN PEMBELIAN SECARA ONLINE PADA E-COMMERCE (Sintya Tri Rachmadhani)

October 8, 2022
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: Rachmadhani, Sintya Tri
On: Oct 8, 2022 @ 5:33 AM
IP: 36.78.203.46

  • 1. Title [Judul]: ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI KEPUTUSAN PEMBELIAN SECARA ONLINE PADA E-COMMERCE
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Sintya Tri Rachmadhani
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: ketersediaan (availability), harga (price), promosi (promotion), pelayanan (serv
  • 4. Description [Abstrak] : Seiring dengan pesatnya pertumbuhan internet saat ini, banyak bermunculan produk yang berbasis pada sistem internet salah satunya e-commerce. Pertumbuhan e-commerce yang semakin pesat menjadi pesaing bagi toko konvensional yang saat ini dapat terlihat dari menurunnya jumlah pengunjung mall. Pokok dari penulisan ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis faktor ketersediaan (availability), harga (price), promosi (promotion), pelayanan (service), kepercayaan (trust), dan pencarian varaisi (variety seeking) yang mempengaruhi keputusan pembelian secara online di e-commerce. Populasi dan sampel penelitian ini adalah pengguna e-commerce, dengan mengambil 100 sampel menggunakan teknik non propability sampling dan pendekatan purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan merupakan regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini didapatkan bahwa ketersediaan (availability), harga (price), promosi (promotion), pelayanan (service), pencarian variasi (variety seeking) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian secara online di e-commerce. Secara parsial ketersediaan (availability) dan pencarian variasi (variety seeking) berpengarauh secara signifikan terhadap keputusan pembelian secara online di e-commerce sedangkan harga (price), promosi (promotion), pelayanan (service) berpengaruh namun tidak signifikan terhadap keputusan pembelian secara online di e-commerce. Ketersediaan mejadi faktor yang dominan berpengaruh terhadap keputusan pembelian secara online di e-commerce.
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Pembimbing : Dr. Finnah Fourqoniah, S.Sos., M.Si dan Arwin Sanjaya, S.Pd., S.AB
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 30 September 2022
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]:

Loading