Peran Komunitas Ikatan Kebersamaan Anak Tuli (IKAT) Dalam Pendampingan Penyandang Disabilitas Tuna Rungu Kota Samarinda (Dewi Ariyani)

February 22, 2022
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: Ariyani, Dewi
On: Feb 22, 2022 @ 12:58 PM
IP: 125.160.113.184

  • 1. Title [Judul]: Peran Komunitas Ikatan Kebersamaan Anak Tuli (IKAT) Dalam Pendampingan Penyandang Disabilitas Tuna Rungu Kota Samarinda
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Dewi Ariyani
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Peran Komunitas IKAT Samarinda, Pendampingan, Penyandang Disabilitas
  • 4. Description [Abstrak] : Menurut Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2016 penyandang disabilitas atau difabel (Different Ability) adalah setiap orang yang mengalami keterbatasan fisik, intelektual, mental atau sensorik dalam jangka waktu lama sehingga mengalami hambatan dan kesulitan untuk berpartisipasi dalam kehidupan berdasarkan kesamaan hak. Masih banyak kelompok masyarakat penyandang disabilitas yang mengalami kesenjangan dan jarak sosial dalam berintraksi dengan masyarakat karena keterbatasan yang dimiliki sehingga diperlukannya pendampingan atau pemberdayaan. Pendampingan melalui komunitas merupakan salah satu cara untuk membantu pengembangan kemandirian penyandang disabilitas serta mengadvokasi hak-hak penyandang disabilitas. Oleh karena itu, penulis mengangkat tema pendampingan bagi penyandang disabilitas melalui komunitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran Komunitas Ikatan Kebersamaan Anak Tuli (IKAT) dalam pendampingan penyandang disabilitas tuna rungu. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini adalah adalah 1 orang ketua komunitas IKAT, 1 orang wakil ketua komunitas IKAT, 1 anggota komunitas IKAT yang semuanya merupakan penyandang disabilitas tuna rungu, 2 juru bahasa isyarat dan 1 ketua komunitas FPDK Kaltim yang dipilih dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan teknik wawancara, studi pustaka, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan menginterpretasikan data wawancara yang disusun menjadi sebuah konsep sehingga menghasilkan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Komunitas Ikatan Kebersamaan Anak Tuli (IKAT) memberikan program pendampingan kepada penyandang disabilitas tuna rungu berupa pelatihan bahasa isyarat yang didampingi oleh juru bahasa isyarat, menjadi fasilitator, mediator, edukator dan advokator sehingga penyandang disabilitas yang menjadi mandiri dan memiliki kepercayaan diri untuk berinteraksi dengan lingkunganya.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Sosiatri
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Dra. Lisbet Situmorang, M. Si
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: 2022
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Artikel eJournal

Loading

Print Friendly, PDF & Email