Sudah Mengisi eJournal Tapi Portal Belum

February 27, 2013
Filed under: Tips & Tricks 

Pada awal-awal pengonlinean artikel di eJournal Prodi masing-masing, kemungkinan mahasiswa ybs hanya mengisi formulir di situs eJournal saja sementara yang di portal belum diisi. Atau dibantu orang lain mengisi di eJournal tapi yang membantu tidak bisa login di Portal (karena mahasiswa ybs belum mendaftar/Register). Padahal dua (2) buah bukti diminta oleh Prodi/Fakultas, yakni: 1) bukti bahwa sudah mengonlinekan artikel di situs eJournal, dan 2) bukti bahwa sudah mengisi data portal di situs Portal Karya Ilmiah Fisip Unmul (di situs ini). Bagaimana mengatasinya?

Untuk mengecek/mengetahui apakah data portal mahasiswa sudah masuk di situs Portal ini, silakan lakukan pencarian di Search This Portal dengan memasukkan nama atau beberapa kata yang ada dalam judul artikel eJournal mahasiswa ybs.  Jika tidak ditemukan (belum diisi), silakan diisi dengan mendaftar/Register terlebih dahulu.

Di situs eJournal Prodi masing-masing, diharapkan data yang tampil berurutan sesuai dengan nomor halaman. Kalaupun tidak berurutan, jaraknya diharapkan tidak berjauhan sehingga Admin eJournal bisa dengan mudah mengkoreksi urutan artikel. Untuk itu, begitu mendapat nomor halaman artikel dari Prodi, secepatnya artikel tersebut dionlinekan di situs eJournal terkait (mengisi formulir dan upload file).

Di situs Portal Karya Ilmiah ini, urutan posting tidak begitu penting. Yang paling penting adalah isian link Identifier atau Permalink benar (lihat cara mengisi Identifier dan Permalink dengan benar di sini). Dengan demikian, jika dulu belum mengisi data Portal bisa diisi sekarang (dengan cara mendaftar dan login terlebih dahulu).

 

 

 

Loading

Print Friendly, PDF & Email